You may have to Search all our reviewed books and magazines, click the sign up button below to create a free account.
This proceeding is an effort from various academics and practitioners in the midst of modern society to find the meaning and re-imagine Theology, Religion, Culture, and Humanities Studies for Public Life. From discussions on how religion can reshape our world to become a better world, to re-imagining the foundation of human life that believes in God in the midst of local culture and an increasingly advanced and modern world, even looking back at the history of women, evangelization, and places of worship as a means for humans to find God in the world. In the end, all of these writings are a form of academic reflection of the authors who seek to find God in the midst of today's world.
Paus Fransiskus di mata dunia dikenal sebagai sosok pemimpin Gereja Katolik yang sederhana, inspiratif, penuh kasih, dan peduli terhadap sesama. Namun, siapakah dia di mata orang Indonesia? Buku ini hendak menjawab pertanyaan tersebut secara interreligius dan interdi-sipliner. Para pemikir dari kalangan Muslim, Gereja Kristen, dan Gereja Katolik menampilkan refleksi mereka dari sudut pandang dan keahlian masing-masing. Refleksi tentang sikap dan pandangan Paus Fransiskus dalam konteks keragaman Nusantara menjadi sumbangan unik yang mencerahkan. Buku ini merupakan buah kerjasama antara Fakultas Teologi Univer-sitas Sanata Dharma, Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran Islam UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, dan Fakultas Teologi UKDW.
Sinodalitas, menurut maknanya yang paling dasar, sebagai suatu “berjalan bersama”, sudah menjadi bagian hidup Gereja sejak awal mula. Sinodalitas menunjuk corak gaya khusus hidup dan perutusan Gereja, dan sekaligus mengungkapkan sifat Gereja sebagai umat Allah yang berjalan bersama-sama dan berkumpul dalam pertemuan, yang dipanggil Tuhan dalam daya kuasa Roh Kudus untuk mewartakan Injil. Tema sinodalitas adalah “Bagi Gereja Sinodal: Persekutuan, Partisipasi, dan Misi”, Fokus tema persekutuan, partisipasi dan misi, mengajak setiap orang beriman untuk melihat dan merefleksikan pengalaman hidup menggereja selama ini, untuk bersama-sama saling mendengarkan satu sama lain: apa yang dikata...
Buku ini memuat narasi dan refleksi atas karya kerasulan para anggota Serikat Yesus dalam menanggapi tantangan seputar relasi dan perjumpaan dengan kaum Muslim di Indonesia, sejak masa lalu, katakan saja mulai Romo van Lith, SJ, hingga sekarang. Di dalamnya terjabarkan juga beberapa model pendekatan yang telah ditempuh oleh para Yesuit dari aneka bidang karya––formasi atau pembinaan, intelektual, kemasyarakatan, sosial, pendidikan, paroki dan komunitas basis, retret dan spiritualitas, komunikasi dan audio visual––dalam menyikapi kebersamaan hidup guna merealisasikan dialog antarumat beriman, khususnya dengan kaum Muslim, di tengah iklim kemajemukan di Indonesia. Secara umum, dinamika...
Perkembangan hidup Gereja sebuah keuskupan selalu diwarnai oleh uskupnya dan hidup uskupnya diwarnai pula oleh Gereja keuskupannya. Buku ini merupakan persembahan dari para pengajar di Fakultas Teologi USD, sebuah kesan ringkas dan bernas, sumbangan dan peran serta Mgr. I. Suharyo dalam menumbuhkembangkan Gereja di Keuskupan Agung Semarang dan Gereja di Indonesia.
Buku ini tidak bermaksud untuk menghasilkan sebuah formulasi definisi agama yang baku dan kaku. Sebaliknya, pembaca diajak untuk menemukan berbagai pandangan tentang agama dari perspektif pemeluk "agama resmi" dan agama lokal yang disajikan oleh setiap penulis. Hal pertama yang patut menjadi perhatian saat membaca buku ini adalah tidak semua penulis memiliki latar belakang intelektual yang sama. Beberapa di antara mereka memiliki latar belakang akademis yang kuat (baik sebagai dosen maupun sebagai peneliti) dan beberapa penulis lebih hadir sebagai penganut yang menjelaskan apa yang diyakini dalam agama mereka. Mayoritas penulis adalah insider atau pemeluk agama itu sendiri, namun terdapat ju...
None
ETIKA DAN HIDUP BERSAMA: Refleksi Kehidupan Bersama dengan Lensa Etika, dimaksudkan untuk menggali dimensi etika dalam berbagai aspek kehidupan. Melalui perjumpaan-perjumpaan, kita diajak untuk memahami tentang nilai-nilai etika yang mendasari kehidupan bermasyarakat, dan beragam pengalaman kemanusiaan. Penelitian dan pengajaran Dr. J. Haryatmoko SJ. memberikan kontribusi penting dalam pemahaman etika filosofis dan teologis dalam konteks pengalaman kemanusiaan yang sangat beragam. Dalam konteks global yang semakin kompleks, pemahaman etika menjadi krusial untuk membimbing individu menghadapi tantangan dan mengambil keputusan yang tepat. Fokus etika melibatkan pandangan ilmu dan penerapannya dalam bidang politik, agama, teknologi, pendidikan, dan kesehatan. Semua ini membuka wawasan manusia tentang kompleksitas hidup bersama dan mendorong penerapan nilai-nilai moral dalam kehidupan sehari-hari, serta berkontribusi pada pembentukan karakter berkualitas di tengah masyarakat.
"When it comes to grasping who Jesus was and is, author Michael Amaladoss argues, images can be as important as doctrines. In The Asian Jesus he unfolds nine images from Asian literature, culture, and religion that can lead us to new depths in the person of the Founder of Christianity."--BOOK JACKET.