Welcome to our book review site go-pdf.online!

You may have to Search all our reviewed books and magazines, click the sign up button below to create a free account.

Sign up

Buku Ajar Strategi Pembelajaran
  • Language: id
  • Pages: 118

Buku Ajar Strategi Pembelajaran

Buku ini hadir sebagai bentuk upaya membantu mahasiswa dalam menuntaskan studi akademiknya pada mata kuliah kependidikan. Buku ajar ini merupakan buku yang berisi materi mengenai strategi pembelajaran yang ditujukan untuk para pendidik dan fasilitator yang ingin meningkatkan efektivitas pembelajaran mereka. Dalam buku ajar ini, berisi berbagai strategi pembelajaran yang telah terbukti efektif dalam membantu siswa atau peserta didik memperoleh pengetahuan, keterampilan, dan sikap yang diinginkan. Kami berharap bahwa buku ajar ini dapat memberikan kontribusi yang positif dalam proses pembelajaran dan pengajaran di Indonesia.

Meningkatkan Kemampuan Belajar Mandiri (Panduan untuk Mengembangkan Self-Regulated Learning)
  • Language: id
  • Pages: 154

Meningkatkan Kemampuan Belajar Mandiri (Panduan untuk Mengembangkan Self-Regulated Learning)

Buku ini, berjudul “Meningkatkan Kemampuan Belajar Mandiri: Panduan untuk Mengembangkan Self-Regulated Learning,” ditujukan untuk para pembaca yang bersemangat dalam meraih pencapaian terbaik dalam proses pembelajaran, baik siswa, mahasiswa, guru, atau bahkan orang tua yang ingin mendukung pendidikan anak-anak, harapan saya buku ini akan bermanfaat dan membawa perubahan positif dalam cara belajar. Kemampuan belajar mandiri, atau Self-Regulated Learning (SRL), adalah suatu keterampilan yang memungkinkan seseorang untuk mengatur, mengelola, dan mengawasi proses belajarnya sendiri. Dalam buku ini, kami akan membahas berbagai aspek penting dari SRL, mulai dari memahami diri dan tujuan belajar, merencanakan belajar dengan efektif, hingga mengatasi hambatan dan memotivasi diri untuk terus berkembang.

Perubahan Paradigma Pendidikan Melalui Teknologi AI; Membaca Perubahan Motivasi dan Kemandirian Belajar Siswa di Indonesia
  • Language: id
  • Pages: 110

Perubahan Paradigma Pendidikan Melalui Teknologi AI; Membaca Perubahan Motivasi dan Kemandirian Belajar Siswa di Indonesia

Kehadiran teknologi dalam pendidikan tidak dapat disangkal lagi sebagai suatu fenomena yang mengubah paradigma dan praktik pembelajaran secara fundamental. Perkembangan teknologi kecerdasan buatan (AI) khususnya telah menghadirkan potensi yang besar dalam meningkatkan efisiensi, efektivitas, dan personalisasi dalam proses pembelajaran. Dalam buku ini, kami mengajak anda untuk melihat bagaimana teknologi AI telah memengaruhi perilaku belajar mandiri siswa di lingkungan pendidikan tinggi. Pendidikan memiliki peran sentral dalam membentuk individu dan kemajuan masyarakat secara keseluruhan. Era ini menyaksikan masuknya berbagai inovasi teknologi dalam dunia pendidikan, yang telah membawa perubahan signifikan dalam cara kita mengajar dan belajar. Mungkin tidak ada waktu yang lebih penting daripada sekarang untuk memahami bagaimana teknologi AI memengaruhi dinamika belajar mandiri siswa.

Pembelajaran Interaktif Berbantu Nearpod: Membangun Kemandirian dan Kecakapan Belajar Siswa
  • Language: id
  • Pages: 166

Pembelajaran Interaktif Berbantu Nearpod: Membangun Kemandirian dan Kecakapan Belajar Siswa

Nearpod adalah salah satu aplikasi pembelajaran yang mampu digunakan sebagai media pemeblajaran interaktif berbasis web yang dapat diterapkan dalam pembelajaran baik secara daring maupun luring, aplikasi ini menyediakan banyak fasilitas-fasilitas yang sangat menarik, sehingga materi pembelajaran dapat dikemas dalam bentuk yang lebih menarik dan kelihatan lebih Profesional, aplikasi ini juga memberikan kemudahan kepada pendidik dan memberikan banyak fasilitas- fasilitas yang dapat digunakan demi menghasilkan media pembelajaran yang menarik dan memiliki nilai seni yang sangat tinggi. Selain itu pembelajaran interatif mampu menumbukan sikap kemandirian dan kecakapan belajar pada pebelajar (self...

Buku Ajar Perencanaan Pembelajaran
  • Language: id
  • Pages: 102

Buku Ajar Perencanaan Pembelajaran

Buku perencanaan pembelajaran ini merupakan sebuah upaya yang dapat dilakukan oleh pendidik dan calon pendidik dalam proses pembelajaran kelas, dengan merencanakan pembelajaran yang baik diyakini akan mampu memberikan sumbangsih besar terhadap capaian pembelajaran yang diinginkan. Buku ini kiranya dapat dijadikan bahan bacaan sebagai tambahan informasi dan pengetahuan tentang Peren-canaan Pembelajaran khususnya Mahasiswa sebagai calon Guru dan pendidik.

Pendidikan Agama Kristen Dan Teori Belajar (Implementasi dalam Kegiatan Pembelajaran di Kelas)
  • Language: id
  • Pages: 94

Pendidikan Agama Kristen Dan Teori Belajar (Implementasi dalam Kegiatan Pembelajaran di Kelas)

Buku ini menggali secara mendalam interseksi antara Pendidikan Agama Kristen dan Teori Belajar, merinci bagaimana aspek-aspek fundamental dalam agama Kristen dapat diintegrasikan dengan prinsip-prinsip pembelajaran modern di lingkungan kelas. Penulis dengan cermat membahas strategi implementasi yang efektif, memberikan pandangan yang berharga bagi pendidik agama Kristen yang ingin meningkatkan kualitas pengajaran mereka. Dengan landasan teoritis yang kuat, buku ini membahas hubungan antara konsep-konsep agama Kristen dan berbagai teori belajar, seperti behaviorisme, konstruktivisme, dan teori kognitif. Pembaca akan diajak untuk memahami bagaimana prinsip-prinsip keagamaan dapat diterapkan dalam proses belajar-mengajar, menciptakan lingkungan kelas yang memotivasi dan memfasilitasi perkembangan spiritual siswa.

Keteladanan Hidup Dr. Johannes Leimena: Nasionalisme dan Pandangan Teologi Kebangsaannya
  • Language: id
  • Pages: 222

Keteladanan Hidup Dr. Johannes Leimena: Nasionalisme dan Pandangan Teologi Kebangsaannya

Judul : Keteladanan Hidup Dr. Johannes Leimena: Nasionalisme dan Pandangan Teologi Kebangsaannya Penulis : Prof. Dr. John Chr. Ruhulessin. M.Si, Weldemina Yudit Tiwery, D.Th., M.Hum., Belly I. Kristyowidi, M.Pd, Kristiani Darmau S,Si Teol, Dr. Samel Sopakua M,Th, Bredyna Agnesiana & Paulus Eko Kristianto, Rizky Rimona Lekatompessy, Cristy Monica Selanno, Yowelna Tarumasely, Trifosa Elisabeth Picasouw, Desi Diana Mofu, Yambres Nuniary, Rina Pulung, Sarah Lilihata, Sentia P. Kipeleway, dan Rosevelt P. Sopratu Ukuran : 15,5 x 23 cm Tebal : 222 Halaman Cover : Soft Cover No. ISBN : 978-623-162-897-8 No. E-ISBN : 978-623-162-898-5 (PDF) SINOPSIS Johannes Leimena merupakan pribadi yang di dalam di...

Strategi Edutaiment Berbasis Outdoor Learning dalam Pendidikan Anak Usia Dini
  • Language: id
  • Pages: 130

Strategi Edutaiment Berbasis Outdoor Learning dalam Pendidikan Anak Usia Dini

Anak-anak merupakan bekal masa depan kita, dan memberikan mereka pengalaman pembelajaran yang memadai merupakan investasi berharga. Dalam buku ini, kami menggali konsep dan strategi edutainment yang terintegrasi dengan kegiatan outdoor learning, menciptakan lingkungan belajar yang menyenangkan, interaktif, dan penuh makna. Kami percaya bahwa dengan mendekatkan anak-anak pada alam, mereka akan memperoleh pengalaman yang mendalam, membangun koneksi dengan lingkungan dan mengasah keterampilan sosial serta kognitif siswa.

Buku Ajar Teori Belajar dalam Pembelajaran PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini)
  • Language: id
  • Pages: 172

Buku Ajar Teori Belajar dalam Pembelajaran PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini)

Sebagai bagian dari upaya mensukseskan pembelajaran dalam kelas, maka dibutuhkan sebuah pemahaman tentang dasar dan teori pembelajaran, khususnya bagi pelaksanaan pembe- lajaran pada anak usia dini. Selain memiliki kekhasan tersendiri, pembelajaran pada anak usia dini harus dipahami sebagai bentuk pembelajaran yang mampu memberikan pemahaman yang kongkrit sebagai upaya pengalaman belajar peserta didik secara alami. Buku yang ada di hadapan pembaca ini, merupakan buku ajar yang penulis susun dalam rangka memberikan bekal pemahaman dasar kepada para pendidik dan para calon pendidik (mahasiswa) yang menggeluti pembelajaran anak usia dini.