You may have to Search all our reviewed books and magazines, click the sign up button below to create a free account.
Buku ini disusun untuk memenuhi kebutuhan perkuliahan pembelajaran micro di SD dengan menerapkan bahasa ibu. Buku ini dibuat dengan memperhatikan kaidah-kaidah yang berlaku dan memenuhi kualifikasi yang baik. Buku ini didesain berdasarkan capaian pembelajaran yang akan dicapai oleh mahasiswa dengan menerapkan bahasa ibu sebagai sebuah pengantar dalam pembelajaran. Cakupan materi meliputi konsep dasar micro, keterampilan membuka dan menutup pelajaran, keterampilan menjelaskan, keterampilan mengadakan variasi, keterampilan bertanya, keterampilan mengelola kelas, keterampilan memberikan penguatan, keterampilan mengajar kelompok kecil, keterampilan membimbing diskusi kelompok kecil, pelaksanaan micro dan penilaian micro. Buku ini dikembangkan sebagai panduan dalam perkuliahan micro.
Matematika merupakan alat untuk memberikan cara berpikir, menyusun pemikiran yang jelas, tepat, dan teliti. Matematika sebagai suatu obyek abstrak, tentu saja sangat sulit dapat dicerna siswa Sekolah Dasar. Siswa SD belum mampu untuk berpikir formal maka dalam pembelajaran matematika sangat diharapkan bagi para pendidik mengaitkan proses belajar mengajar di SD dengan benda konkret. Siswa Sekolah Dasar berada pada umur yang berkisar antara usia 7 hingga 12 tahun, pada tahap ini siswa masih berpikir pada fase operasional konkret. Kemampuan yang tampak dalam fase ini adalah kemampuan dalam proses berpikir untuk mengoperasikan kaidah-kaidah logika, meskipun masih terikat dengan objek yang bersif...
None